Home
»
Hot Info
»
Tips Dalam memilih Jodoh/Wanita yang Sholehah
Tips Dalam memilih Jodoh/Wanita yang Sholehah
Jika Anda ingin menikah bukan karena hanya melampiaskan hawa nafsu belaka melainkan untuk membina Rumah tangga yang sakinah , mawaddah wa Rohmah tentu anda harus mencari tips dalam memilih jodoh /Wanita yang sholehah, yang dapat menyejukkan pandangan Suami dan membantu mensukseskan tujuan pernikahan Anda. Untuk itu Anda harus tau bagaimana wanita yang sholehah itu.
Perlu dimaklumi oleh pria yang hendak menikah bahwa wanita diciptakan oleh Alloh Subahanahuwata'ala berbeda dengan pria, wanita diciptakan kurang akal dan agama, banyak bengkoknya daripada lurusnya, itulah wanita didunia berbeda dengan wanita ahli syurga. Sifat wanita ini perlu dimaklumi agar kita tidak menyesal dikemudian hari setelah menikah , tapi sifat itu akan berkurang apabila wanita itu seorang wanita yang memiliki sifat dan akhlak yang baik dalam kepribadiannya dan memiliki semangat untuk menuntut ilmu syar'i yang dapat menuntunnya menjadi wanita yang sholehah.
Wanita yang baik adalah wanita yang ahli ibadah seperti menunaikan sholat 5 waktu, mengamalkan yang wajib dan sunnah, dan meninggalkan larangan Alloh dan Rosul Nya baik yang haram dan yang makruh. Seperti dalam Firman Nya " Sebab itu maka wanita yang sholehah ialah yang taat kepada Alloh lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada, oleh karena Alloh telah memelihara ( mereka ) ( QS.Ann Nisa(4):34 ).
Wanita yang baik adalah wanita yang suka berdiam dirumah , melaksanakan solat dan kewajiban lainnya, selain itu ia adalah wanita yang tidak memamerkan keindahan dirinya kepada selain suaminya ( baca surat Al ahzab ayat no: 33). wanita yang sholehah adalah wanita yang kuat agamanya sebagaimana sabda Rhosululloh Shollallohu alaihi wassallam: " Wanita itu dinikahi karena 4 pilhan: karena hartanya, karena kecantikannya, karena kedudukannya, dan karena karena kebaikan agamanya, maka pilihlah wanita yang memiliki agama yang kuat niscaya kamu akan bahagia ( HR.Al bukhori : 4700).
Wanita yang sholehah adalah wanita yang berahklak mulia, dan taat kepada suaminya Seperti Sabda Rhosululloh Shollallohu alaihi wassallam: " Apabila wanita itu sholat 5 waktu, berpuasa pada bulan Rhomadhon, , menjaga farjinya dan taat kepada suaminya, "masuklah kamu kesurga lewat pintu yang kamu senangi". ( HR Ahmad 4/85, dihasankan oleh Al- albani Adabuz Zifat 1/214).
Wanita yang sholehah adalah wanita yang penyayang kepada suami dan anak anaknya, Qonaah( merasa cukup) dan menerima rezeki apa adanya , tidak tamak dan rakus terhadap dunia, ia adalah sosok wanita yang apabila suaminya memandangnya maka ia pandai menggembirakan suaminya, ia tidak mudah bergaul bebas dengan laki laki yang bukan makhromnya, dan kebanyakan ia berasal dari keturunan yang baik pula , Insya Alloh. itulah tips dalam memilih Jodoh /Wanita yang sholehah, semoga bermanfaat.
Allohu A'lam
Artikel Menarik Lainnya
No comments:
Post a Comment